Regenerasi Tim Tari M26 Berprestasi

Potensi siswa SD Muhammadiyah 26 Surabaya unjuk prestasi. Dengan memberi ruang dan kesempatan, akan meningkatkan rasa percaya diri akan tampil berani menjadi kunci sukses para anak didik berprestasi non akademik.

Namun, tim tari M26 sangat unik dalam mengembangkan potensi siswa. Usai menggapai dua prestasi, tim polesan Ustadzah Hidayah kembali merengkuh juara.

Dalam kompetisi menari kategori grup yang berlangsung di BG Junction, pada Minggu (25/8/2019) Tim Tari M26 meraih Juara 2. Dilomba ini, Tim Tari menurunkan mayoritas siswa Kelas kecil.

Dengan berlatih intensif, dengan kombinasi kesabaran pembinanya, anak-anak kelas 2 ‘disulap’ bermental juara. Memupuk mental kepercayaan diri sejak usia dini (kelas kecil) merupakan modal dalam meregenasi Tim Tari.

Selamat untuk Tim Tari kelas 2. Semoga torehan Juara 2 dapat memotivasi para potensi bisa berprestasi. (Bar/LGH)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *