Berkah Ber-Qurban

SD Muhamamdiyah 26 Surabaya melaksanakan kegiatan Idul Adha 1440 Hijriyah, pada Seni (12/8/2109). Dalam kegiatan hari besar Umat Islam ini, SD yang dipimpin Hervit Ananta Vidada, S.Pd melakukan penyembelih dan hewan qurban, yang berlangsung di lapangan sekolah.

Dalam Idul Adha tahun ini, SD berlokasi dikawasan Ahmad Dahlan no 2, Kelurahan Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya menyembelih sebanyak 4 ekor sapi dan 28 ekor kambing.

Kaur Ismuba menyatakan dalam Idul Adha 1440 H ini tidak lepas dari peranan keluarga besar M26. “Pembelian hewan Qurban berasal dari infaq guru, karyawan, siswa, dan infaq setiap hari Jum’at. Total yang terkumpul sebanyak Rp. 26.498.000. Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh shohibul qurban atas donasi dan amanah qurban yang dipercayakan kepada kami,” tegas Ustadzah Putri.

Selain proses penyembelihan, SD Muhammadiyah 26 Surabaya juga melakukan pendistribusikan daging seperti tahun lalu. “Usai dipotong, daging ditimbang. Kemudian dari timbangan, daging dimasukan ke dalam tas plastik,” tutur Ketua panitia pelaksana, Ustad Muhammad Hamrozi, S.HI

Untuk pendistribusian daging, lanjut Ustad Ham, menggunakan sistem penukaran kupon yang dibagikan sebelum penyembelihan hewan qurban. SDM 26 Surabaya berharap menyisihkan sebagian harta yang dilakukan para guru, karyawan, siswa dan wali murid, mendapat keberkahan Allah SWT. (Bar/LGH)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *